Respon Aktual - Pemerintah Kabupaten Buol melalui Wakil Bupati Abdullah Batalipu melaksanakan kunjungan kerja ke Balai Pelaksana Jalan Nasio...
Respon Aktual - Pemerintah Kabupaten Buol melalui Wakil Bupati Abdullah Batalipu melaksanakan kunjungan kerja ke Balai Pelaksana Jalan Nasional Sulawesi Tengah ( BPJN ) Palu Jumat 4/3/2022
Kunjungan tersebut dalam rangkah pengajuan permohonan bantuan peminjaman jembatan rangkah baja guna penanganan jembatan di Desa Mooyong Kecamatan Bukal yang rusak akibat bencana banjir beberapa waktu lalu.
Akibat rusaknya jembatan Mooyong akses jalan ke pusat-pusat pertanian masyarakat terganggu.
Menyikapi hal itu, Wakil Bupati Buol yang didampingi Kepala Dinas PUPR Ir Supangat bertemu langsung Kepala Balai Pelaksana Jalan Nasional Muhammad Syukur di Kantor BPJN Jumat siang.
Hal ini merupakan langkah nyata pemerintah Kabupaten Buol untuk mendukung konektivitas antar wilayah di Kecamatan Bukal.
Seperti diketahui, jembatan di desa Mooyong rusak akibat banjir, jembatan sepanjang 22.5 meter tidak bisa difungsikan karena kondisinya yang sudah di makan usia.
Menurut Wak Bupati Buol Abdullah Batalipu soal biaya pengangkutan, Pemkab Buol telah mempersiapkan yang di ambil dari dana taktis atau ( BTT ), peminjaman rangkah jembatan bailey tersebut untuk sementara waktu saja menunggu penyelesaian pembangunan jembatan baru, paling tidak di akhir tahun 2023. Sebut Abdulah Batalipu.
Kepala Balai Pelaksana Jalan Nasional Sulawesi Tengah Muhammad Syukur menyambut baik kunjungan pemeritah Kabupaten Buol dan berjanji akan menindaklanjuti permohonan tersebut dengan pengecekan ketersediaan aset rangkah baja milik BPJN. Pungkas Kabalai.
Pewarta: Ilyas Imran Foto Suleman M Salim